Assalamualaikum wr.wb
Pada postingan pertama saya di tahun 2015 ini saya akan menjelaskan langkah - langkah install Cisco Packet Tracer 6.1.1 di Ubuntu.
Cisco Packet Tracer adalah sebuah software yang dapat digunakan untuk melakukan simulasi jaringan, sebelum anda akan membuat jaringan network yang sebenarnya disarankan anda membuat rancangan terlebih dahulu agar jaringan yang dibuat sesuai dengan apa yang diharapkan dan dapat dilakukan koreksi sebelum dibuat jaringan yang sebenarnya. Dengan adanya software ini maka memudahkan anda untuk membuat simulasi jaringan komputer dengan kelengkapan tools dan device yang tersedia di Cisco Packet Tracer.
Install Cisco Packet Tracer
1. Download terlebih dahulu aplikasi Packet Tracer 6.1.1
2. Simpan file Packet Tracer didalam folder Download agar mempermudah kita dalam mencari filenya. Lalu kita buka terminal dan ekstrak file tersebut dengan perintah:
cd Downloads/
tar -xvf Cisco\ Packet\ Tracer\ 6.1.1\ for\ Linux\ -\ Ubuntu\ installation\ \(with\ tutorials\)\ -\ Student\ version.tar.gz
3. Setelah itu kita install Packet Tracernya dengan mengetik perintah:
cd PacketTracer611Student
./install
Dan selama proses instalasi kita akan diberikan beberapa pertanyaan tetapi kita baca dahulu EULA nya, Enter.
Do you accept the terms of the EULA? (ketik Y)
Enter location to install Cisco Packet Tracer (enter)
Should we create a symbolic link “packettracer” in /usr/local/bin for easy Cisco Packet Tracer startup? (ketik Y)
Dan akhirnya proses instalasi telah selesai :D
4. Lalu untuk membuka Packet Tracer kita hanya ketik saja di terminal
packettracer
Dan ini adalah tampilan awal dari Cisco Packet Tracer.
Sekian postingan saya kali ini dan semoga dapat bermanfaat dan dapat dimengerti.
Wassalamualaikum wr.wb